“…Pada waktu kamu berdoa dan mengakui kesalahanmu, Aku mengampunimu. Dalam doa, Aku dapat memberimu semangat tatkala kamu lemah dan menunjukkanmu jalan dikala kamu tersesat. Aku dapat memberimu keberanian untuk menghadapi kekhawatiranmu, dan Aku bisa membungkuk untuk mengeringkan air matamu…”
Bukan sekadar e-mail, Claire Cloninger dan Curt Cloninger mengajak kita untuk merenungkan kisah Kasih Tuhan yang teramat luar biasa untuk anak-anakNya. Tuhan yang nyata, berbicara pribadi lepas pribadi menyentuh hati ciptaanNya. Tuhan yang terlebih dahulu rindu dan menyapa kita melalui FirmanNya. Tuhan yang adalah Pencipta sejati, Sahabat terpercaya, Penolong, Pelindung, Arsitek, Perencana, Pembebas, Sumber Sukacita, dan yang paling berdaulat atas semesta.
Buku yang tiap halamannya ditulis dengan gaya bahasa yang ringan namun sangat mendalam dan kaya akan nasihat praktis serta penghiburan. Dia selalu ada, 24 jam bersama kita. Let’s stay online with God. Dia mendengarkan kita dan mengubah kita menjadi pribadi yang terlampau indah ditanganNya. -SDG-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar